Inspiration

Wajib Tahu! Ini Perbedaan Generator Set Inverter dan Non-Inverter

generator set non inverter

Anda pasti pernah mendengar tentang generator set atau genset, bukan? Alat yang satu ini sering jadi andalan saat listrik padam. Tapi, tahukah Anda bahwa ada dua jenis genset yang sering digunakan, yaitu genset inverter dan non-inverter? 

Kedua jenis tersebut memang berfungsi untuk menghasilkan listrik, tapi ternyata ada perbedaan penting yang perlu Anda ketahui sebelum memilihnya. Nah, supaya tidak salah pilih, yuk simak lebih lanjut apa saja perbedaan antara genset inverter dan non-inverter! Siapa tahu, setelah baca ini, Anda jadi lebih paham genset mana yang cocok buat kebutuhan.

5 Perbedaan Penting Generato Set Inverter dan Non-Inverter

Jika Anda bingung pilih antara genset inverter dan non-inverter, tenang saja, perbedaan keduanya cukup mudah dipahami. Intinya, keduanya beda dari segi cara produksi daya, stabilitas listrik, efisiensi bahan bakar, harga, dan tentu saja, tingkat kebisingan. Supaya Anda bisa pilih yang paling pas untuk kebutuhan, simak perbedaannya satu per satu!

1.  Cara Kerja Genset Memproduksi Daya Listrik

Genset inverter bekerja dengan mengubah aliran arus AC menjadi DC, lalu dikonversi lagi jadi AC melalui sistem internal. Prosesnya lebih rumit, tapi hasilnya lebih stabil. Sementara itu, genset non-inverter lebih sederhana, bahan bakar dibakar untuk menghasilkan energi kinetik yang diubah menjadi energi listrik dengan arus AC bolak-balik. Simpelnya, genset non-inverter ini lebih konvensional.

2.  Efisiensi Penggunaan Bahan Bakar

Biasnaya generator set inverter biasanya dilengkapi dengan teknologi eco throttle, yang membuatnya lebih hemat bahan bakar. Di sisi lain, genset non-inverter masih mengandalkan bahan bakar fosil seperti bensin atau solar yang gampang ditemukan di sekitar kita. Jadi, tentukan mana yang paling efisien untuk Anda?

3.  Stabilitas Daya yang Dihasilkan

Dengan teknologi yang lebih canggih, genset inverter bisa menghasilkan daya yang lebih stabil, cocok untuk perangkat elektronik sensitif. Sedangkan genset non-inverter memang prosesnya lebih panjang, tapi daya yang dihasilkan tetap bisa diandalkan, terutama untuk kebutuhan dasar listrik sehari-hari.

4.  Harga Genset di Pasaran

Ingin yang generator set berteknologi tinggi? Siap-siap merogoh kocek lebih dalam, karena genset inverter memang harganya lebih mahal. Tapi, jika budget Anda terbatas, genset non-inverter bisa jadi pilihan yang lebih ramah di kantong tanpa mengorbankan fungsi utamanya.

5. Tingkat Kebisingan Genset

Jika soal suara, genset inverter menang telak! Genset ini hampir tidak berisik sama sekali saat bekerja. Tapi jangan khawatir, genset non-inverter juga terus berinovasi dengan tipe silent, jadi suaranya tidak akan terlalu mengganggu.

Nah, sekarang Anda sudah tahu, bukan, perbedaan utama antara generator set inverter dan non-inverter? Pilih yang sesuai dengan kebutuhan, apakah Anda membutuhkan daya yang stabil dan hemat bahan bakar seperti genset inverter, atau lebih memilih opsi yang lebih ekonomis seperti genset non-inverter. 

Apapun pilihan Anda, pastikan untuk mempertimbangkan segala aspek mulai dari cara kerja hingga tingkat kebisingan. Dengan begitu, Anda tidak akan salah pilih genset untuk kebutuhan sehari-hari.

Jika Anda masih bingung menentukan pilihan atau ingin produk genset unggulan, Tehnik Unggul punya solusinya! Kami menyediakan berbagai jenis genset, mulai dari inverter hingga non-inverter, yang siap memenuhi kebutuhan Anda, Dengan kualitas terbaik dan harga yang kompetitif, Anda tidak perlu khawatir lagi soal pasokan listrik. 

Hanya di Tehnik Unggul, Anda bisa menemukan genset terbaik yang paling sesuai untuk kebutuhan cadangan listrik!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *