Inspiration

5 Kerusakan Genset yang Sering Terjadi dan Cara Mengatasinya

Kerusakan genset

Genset menjadi perangkat penting untuk memastikan pasokan listrik tetap terjaga saat terjadi pemadaman, apalagi jika sedang ada acara penting atau aktivitas bisnis yang bergantung pada listrik. Tapi, layaknya mesin lainnya, genset juga bisa mengalami masalah yang membuat pusing. Sebagai pemilik, penting sekali untuk tahu jenis apa saja kerusakan genset yang sering terjadi, supaya tidak panik. 

Jika tahu masalahnya, solusinya pun bisa langsung Anda cari dengan lebih cepat, bukan? Nah, untuk Anda yang masih bingung terkait apa saja masalah-masalah genset yang umum terjadi dan cara mengatasinya, yuk cek selengkapnya di sini

Kerusakan yang Sering Terjadi pada Genset

Masalah pada genset bisa datang kapan saja, terutama jika perawatannya kurang maksimal. Sebelum panik saat genset tiba-tiba mogok, ada baiknya Anda kenali dulu beberapa kemungkinan kerusakannya. Dengan begitu, Anda bisa lebih siap mengatasinya jika sewaktu-waktu terjadi!

1. Baterai Lemah atau Rusak

Baterai yang lemah atau rusak sering kali menyebabkan genset sulit dihidupkan. Kondisi ini biasanya terjadi karena baterai tidak terisi dengan baik atau karena usia baterai yang sudah tua.

Bagaimana cara mengatasinya? Pastikan baterai selalu dalam kondisi baik dengan rutin memeriksa dan mengisi ulang dayanya. Jika baterai sudah lemah atau rusak, maka perlu Anda ganti dengan yang baru.

2. Sistem Bahan Bakar Bermasalah

Genset bisa berhenti bekerja jika ada masalah pada sistem bahan bakar, seperti filter yang tersumbat, tangki yang kotor, atau injeksi bahan bakar yang tidak berfungsi dengan baik.

Nah, cara mengatasi kerusakan genset satu ini adalah dengan membersihkan filter bahan bakar secara rutin dan pastikan tidak ada kotoran dalam tangki bahan bakar. Gantilah filter yang sudah usang dan periksa komponen injeksi jika masalah berlanjut.

3. Kebocoran Oli

Kebocoran oli juga sering terjadi, terutama pada genset yang sudah lama digunakan. Oli yang bocor bisa menyebabkan pelumas mesin turun dan merusak komponen vitalnya. 

Sebaiknya, periksa level oli secara rutin dan pastikan tidak ada kebocoran. Jika ditemukan kebocoran, perbaiki seal atau gasket yang bermasalah. Gantilah oli sesuai dengan rekomendasi pabrik.

4. Kabel dan Koneksi Longgar

Sambungan kabel yang longgar atau rusak juga bisa membuat genset mengalami gangguan listrik. Hal ini bisa mengakibatkan output listrik menjadi tidak stabil. 

Jika Anda mengalami kerusakan genset ini, periksa kabel dan koneksi secara rutin untuk memastikan semuanya terpasang dengan baik. Jika ada kabel yang aus atau terputus, segera lakukan penggantian.

Dengan mengenali kerusakan-kerusakan yang sering terjadi pada genset ini, Anda bisa lebih siap dan sigap dalam mengatasinya. Mulai dari baterai lemah hingga kebocoran oli, semua kerusakan genset bisa dicegah atau diperbaiki dengan perawatan yang tepat. Jadi, tidak perlu panik lagi ika tiba-tiba genset Anda bermasalah. Ingat, menjaga genset tetap dalam kondisi prima itu kuncinya!

Nah, Anda mencari genset yang berkualitas? Tehnik Unggul punya solusi yang tepat!

Kami menawarkan genset berkualitas tinggi yang andal untuk berbagai kebutuhan, baik acara penting, bisnis, maupun penggunaan sehari-hari untuk rumah tangga. Berbagai pilihan genset kami bisa Anda lihat disini. Genset dari Tehnik Unggul terkenal karena keandalannya, minim perawatan, dan pastinya awet digunakan dalam jangka waktu lama. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir lagi soal masalah kerusakan yang sering terjadi.

Yuk, hubungi tim kami untuk konsultasi dan pilihan genset yang sesuai kebutuhan Anda!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *